Pascasarjana Universitas Riau (Unri) melaksanakan Kuliah Perdana semester Genap tahun ajaran 2024/2025. yang dilaksanakan di Ballroom Hotel Pangeran Jalan Jendral Sudirman Pekanbaru pada Rabu (19/2)..
Kegiatan tersebut menghadirkan narasumber Prof Dr Ir Ari Purbayanto MSc selaku Direktur Dewan Eksekutif Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT), dengan materi “Peran Serta Civitas Akademika dalam Peningkatan Mutu Pendidikan Tinggi”.
Rektor Unri, Prof. Dr Hj Sri Indarti SE MSi membuka secara resmi kegiatan kuliah perdana tersebut. Dalam sambutannya, rektor berpesan untuk senantiasa menjaga semangat belajar dalam perkuliahan hingga dapat menyelesaikan studi tepat waktu.
“Saya juga mengajak kita semua untuk berkomitmen dalam meningkatkan kualitas pendidikan, terutama di Universitas Riau,” imbuh rektor.


Direktur Pascasarjana Unri Prof Dr dr Dedi Afandi DFM SpFM SubSp EM(K) MM MARS MH dalam sambutannya melaporkan bahwa jumlah mahasiswa baru Pascasarjana yang lulus seleksi adalah 212 orang, yang terdiri dari 41 orang program doktor dan 171 orang program magister.
Lebih lanjut, Prof Dedi Afandi yang juga selaku Koordinator Penerimaan Mahasiswa Baru mengucapkan selamat dan menyampaikan pesan kepada mahasiswa baru Pascasarjana. “Saya ucapkan selamat dan lancar studinya, semoga diberkahi kesehatan untuk selesai tepat waktu,” ucapnya.

Turut hadir pada kuliah perdana ini Dr Mexsasai Indra SH MH selaku Wakil Rektor Bidang Akademik, Dr. Yuana Nurulita, S.Si., M.Si., Ph.D selaku wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan, Dr. Hermandra, M.A selaku Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Dr Ir Sofyan Husein Siregar MPhil selaku Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerja Sama dan Sistem Informasi, Dekan dan Wakil Dekan I di lingkungan Unri.


Pascasarjana Universitas Riau terus berkomitmen untuk menciptakan lulusan yang unggul, berdaya saing, dan memiliki kepedulian terhadap lingkungan, sejalan dengan visi universitas untuk menjadi Universitas/Fakultas unggulan dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang berkelanjutan.

Selain itu, dalam acara ini Satgas PPKS Unri melakukan Sosialisasi Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual di Lingkungan Kampus Dr. Separen, MH, Ketua Satgas PPKS Unri, melaporkan bahwa kegiatan sosialisasi ini adalah untuk mendukung program strategis Rektor, yaitu menjadikan Unri sebagai kampus yang sehat, aman dan nyaman untuk seluruh civitas akademika. Separen menyampaikan, dengan sosialisasi tersebut, diharapkan seluruh civitas memahami Tiga Dosa Besar Perguruan Tinggi, yaitu Kekerasan Seksual, Bullying, dan Intoleransi.

